Sir Robert Menzies KT AK CH QC FAA FRS

Pada 1959, Sir Robert Menzies menjadi Perdana Menteri Australia pertama yang mengunjungi Indonesia, bertemu dengan Presiden Sukarno dan menjadi tamu kehormatan pada jamuan makan malam resmi.

Pada 1959, Sir Robert Menzies menjadi Perdana Menteri Australia pertama yang mengunjungi Indonesia, bertemu dengan Presiden Sukarno dan menjadi tamu kehormatan pada jamuan makan malam resmi.

Sir Robert Menzies adalah Perdana Menteri Australia dari tahun 1939 hingga 1941 dan dari tahun 1949 hingga 1966. Dia masih menjadi Perdana Menteri Australia yang paling lama bertugas.

Sebagai Perdana Menteri, Sir Robert Menzies melanjutkan penataan kembali kebijakan luar negeri Australia pasca Perang Dunia Kedua yang dimulai di bawah pemerintahan sebelumnya.

Dengan semakin fokusnya pada kawasan Asia-Pasifik, Australia adalah salah satu negara pertama yang secara resmi mengakui negara baru Indonesia pada bulan Desember 1949. Selain itu, Pemerintah era Sir Robert Menzies menggerakkan penciptaan Colombo Plan pada 1951, yang menyediakan dana untuk ribuan pelajar Asia Selatan dan Tenggara, termasuk banyak orang Indonesia, melakukan perjalanan ke Australia untuk pendidikan dan pelatihan.

Pada 1959, Sir Robert Menzies menjadi Perdana Menteri Australia pertama yang mengunjungi Indonesia, bertemu dengan Presiden Sukarno dan menjadi tamu kehormatan pada jamuan makan malam resmi.

social media